Hai #sobatitjenpintar Tahun ini Kementerian Perdagangan kembali menerima penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang kesepuluh kalinya secara berturut turut sejak tahun 2011. Pemberian penghargaan ini diserahkan oleh Anggota II BPK RI, Bapak Pius Lustrilanang kepada Menteri Perdagangan, Bapak Muhammad Lutfi, pada hari Kamis tanggal 8 Juli 2021. Penghargaan ini merupakan bentuk komitmen Kementerian Perdagangan dalam hal transparansi dan akuntabilitas terhadap proses pengelolaan keuangan negara. Tentu hal ini tidak akan tercapai tanpa kolaborasi yang baik antara Satker-Satker di lingkungan Kementerian Perdagangan dan APIP yang melakukan pengawalan atas pengelolaan keuangan negara sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP). #kolaborasiituhebat #salamPINTAR